BELAJAR DAN BERKARYA BERSAMA-SAMA
SMK Bakti Karya Parigi memantik pembelajaran melalui partisipasi peserta didik di tengah sekolah, asrama dan masyarakat.
Organisasi SISWA INTRA SEKOLAH
PENGURUS OSIS
Lembaga Eksekutif
Kepengurusan OSIS mengelola kegiatan kesiswaan
SEWAKA DARMA
Lembaga Yudikatif
Dewan pertimbangan etik siswa
KEPARTAIAN
Lembaga Legislatif
Wahana siswa mewakilkan aspirasi dan ketertarikan dalam kegiatan kebersamaan
Organisasi EKSTRAKURIKULER
PRAMUKA
Ruang Aktivasi Minat dan Bakat Siswa
Kepengurusan OSIS mengelola kegiatan kesiswaan
PENGURUS ASRAMA
Pengelola Kegiatan Siswa di Asrama
Wahana siswa mewakilkan aspirasi dan ketertarikan dalam kegiatan kebersamaan
KEGIATAN
Malam Minggu Seru merupakan panggung Kreasi untuk murid SMK Bakti Karya Parigi, para tamu, dan siapapun yang mau menunjukkan bakat serta hobinya. Mulai dari menyanyi, menari, teater bahkan pertunjukan sulap. Selain itu tempat ini juga merupakan tempat interaksi sosial para siswa dengan warga Kampung Nusantara maupun tamu yang hadir.
Dalam rangka meningkatkan kualitas literasi, Siswa-Siswi SMK Bakti Karya menggagas Dongeng di pagi hari. Ini merupakan sebuah cara untuk melakukan literasi secara menyenangkan dan bergembira. Melalui Dongeng kita juga bisa menyalurkan bakat kita dalam menyampaikan cerita serta menyebarkan pesan-pesan perdamaian melalui cerita yang kita sampaikan kepada para pendengar.